Paturay Tineung, Pisah Sambut Guru Agama SDN Panaragan Kidul

SUARABERITAINDONESIA.COM

BOGOR -  Pisah Sambut Yunus, Guru Agama di SDN Panaragan Kidul Kota Bogor dilakukan dengan suasana yang sangat mengharukan bagi Seluruh para pengajar dan siswa siswi yang hadir, Jum'at ( 10/03/2023

Acara yang di gelar  sekitar  pukul  09:00 sampai pukul 11:00 WIB  yang dihadiri oleh seluruh para pengajar, siswa siswi, Ketua Komite dan perwakilan paguyuban, menjadikan suasana yang begitu mengharukan, bahagia dan merasa sangat kehilangan, saat melepas Sosok Yunus sebagai seorang guru Agama yang telah memasuki Purna Tugas dan tidak lagi mengajar dan memberikan Ilmunya di SDN Panaragan Kidul.

Yunus yang sudah malang melintang dalam pengabdiannya  menjadi seorang guru selama 29 tahun , dan saat di SDN Panaragan Kidul, Yunus telah genap 19 tahun mengajar, mencurahkan segala ilmu yang dimiliki nya untuk diajarkan kepada para siswa siswi  sampai masa pensiun ( Purna Tugas ) datang menghapirinya.

Tak hanya para rekan sesama pengajar, seluruh siswa siswi pun merasa sangat kehilangan, seorang guru agama yang penuh dedikasi , guru yang cukup keras dalam mendidik, tetapi selalu mendapat tempat di hati para siswa siswinya.

Muhaemin pemandu acara/MC, dalam acara tersebut juga meminta semua yang hadir untuk mendoakan dan memberikan salam perpisahan sekalian saling berjabat tangan untuk sama-sama meminta maaf bilamana selama ini ada kesalahan, kealfaan dan kehilapan.

Dalam rangkaian acara tersebut, ada sesi pemberian cinderamata dari para guru yang diserahkan oleh ibu guru Nina dan ibu guru Dewi, tak mau ketinggalan, para siswa siswi kelas 6 ikut juga memberikan cindera mata  dengan diwakili oleh ibu guru Sri.

Siti Holisoh sebagai Kepala sekolah saat sambutan perpisahan mengungkapkan rasa terima kasih nya ,"Saya ucapkan banyak terima kasih yang tak terhingga  kepada Pak Yunus ,semoga semua ilmu yang diberikan akan bermanfaat bagi kami semua,'Ucap Holisoh

Ditempat dan waktu yang sama, Hj.Enjen mengajak semua guru untuk saling memaafkan menjelang masuknya bulan suci Ramadhan, agar puasa kita nanti diterima oleh Allah SWT, tutur Hj.Enjen yang di Amini juga oleh Kepala sekolah.( Navy /Achmad.H)

Posting Komentar untuk "Paturay Tineung, Pisah Sambut Guru Agama SDN Panaragan Kidul"